Carnifex Juarai ASL 2025 Spring, Siap Melangkah ke APL 2025
Carnifex Juarqa ASL 2025 Spring
Arena of Valor

Carnifex Juarai ASL 2025 Spring, Siap Melangkah ke APL 2025

Michael - Selasa, 13 Mei 2025

Grand Final Arena of Valor Star League (ASL) 2025 Spring, yang disponsori oleh Top Coffee, menghadirkan pertarungan sengit antara Carnifex dan Old Man’s, dua tim terkuat musim ini. Dengan format Best of 7 (Bo7), Carnifex berhasil mengalahkan Old Man’s dengan skor 4-1, mengakhiri dominasi sang juara bertahan dari ASL 2024 Winter dan merebut gelar juara pertama mereka di ASL 2025 Spring.

Perjalanan Menuju Grand Final ASL 2025 Spring

Musim ini, ASL 2025 Spring menunjukkan kompetisi yang lebih terbuka dan kompetitif, melalui slogan “Rise as One”, memberi kesempatan bagi lebih banyak pemain untuk tampil di panggung nasional. Dari lebih dari 100 tim yang mendaftar, delapan tim terbaik berhasil lolos ke babak utama, yaitu:

  • Winters Divine
  • Draven
  • Old Man’s
  • Team None
  • EMP Samp Evol
  • Team Matrix
  • Carnifex
  • Silent Valor

Pertandingan berlangsung selama 5 hari, mulai dari Quarter Finals pada 7–9 Mei, Semi Finals pada 10 Mei, hingga puncaknya di Grand Final pada 11 Mei, dengan siaran langsung melalui YouTube, TikTok, dan Facebook Garena AOV Indonesia.

Dukungan untuk Carnifex dan Old Man’s di APL 2025

Meskipun Old Man’s harus puas di posisi runner-up, kedua tim akan tetap bertanding sebagai wakil Indonesia di babak Wild Card Arena of Valor Premier League (APL) 2025, yang akan berlangsung 22–25 Mei 2025. Ini menjadi peluang besar bagi mereka untuk menembus kompetisi internasional AOV, dan membuktikan kemampuan mereka di kancah dunia.

Komunitas AOV Indonesia diharapkan terus mendukung Carnifex dan Old Man’s, karena perjalanan mereka menuju APL 2025 akan menjadi uji coba penting bagi skena esports Indonesia di tingkat global.

Mampukah mereka membawa nama Indonesia lebih jauh di turnamen dunia? Semua mata akan tertuju pada babak Wild Card APL 2025 nanti.

Ditulis Oleh

Michael

Berita Terkait